Menu

Mode Gelap

Daerah · 29 Jun 2024 16:23 WIB ·

Asep Japar Disambut Hangat Warga Cibadak, Siap Benahi Lingkungan dan UMKM


 Asep Japar Disambut Hangat Warga Cibadak, Siap Benahi Lingkungan dan UMKM Perbesar

Asep Japar Disambut Hangat Warga Cibadak, Siap Benahi Lingkungan dan UMKM

Cibadak, catatanjabar.com, 29 Juni 2024, Laporan Tim

SUKABUMI -Bakal Calon Bupati Sukabumi, Asep Japar, menghadiri undangan warga Gang Tholib RW 06, Kelurahan/Kecamatan Cibadak pada Sabtu (29/06/2024). Kehadirannya disambut antusias oleh warga yang memberikan apresiasi atas perhatian Asep Japar terhadap masalah lingkungan di wilayah mereka.

BACA JUGA : Koalisi Golkar dan PPP: Asep Japar Matangkan Strategi Menangkan Pilkada Sukabumi 2024

Dalam kunjungannya, Asep Japar berdialog dengan warga dan mendengar keluhan mengenai kondisi lingkungan yang kumuh akibat tumpukan sampah. Warga Cibadak menyatakan dukungannya untuk Asep Japar, atau yang akrab disapa Asjap, dalam Pilkada 2024 mendatang. Mereka berharap, jika terpilih, Asjap dapat memperbaiki kondisi lingkungan mereka.

“Hari ini saya berkesempatan untuk berjumpa dengan warga Kelurahan Cibadak. Alhamdulillah, antusias dan respon warga sangat luar biasa,” ungkap Asep Japar kepada awak media. Ia juga menyampaikan terima kasih atas dukungan warga dan menegaskan komitmennya untuk memperbaiki pengelolaan sampah di Cibadak.

Selain isu lingkungan, Asjap juga menyoroti pentingnya pemberdayaan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di wilayah Cibadak. Ia berjanji akan mendukung pengembangan UMKM untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

“Banyak potensi UMKM yang perlu kita support untuk kesejahteraan masyarakat,” tandas Asep Japar.

BACA JUGA : Tokoh dan Warga Kasepuhan Cipta Gelar Sepakat Dukung Asep Japar Menuju Bupati Sukabumi

Saat ditanya mengenai program yang akan ditawarkannya dalam Pilkada mendatang, pria yang telah mengabdi selama 33 tahun di pemerintahan Kabupaten Sukabumi ini mengungkapkan beberapa rencananya untuk masa depan Kabupaten Sukabumi.

Red/SNI

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 25 kali

Baca Lainnya

DPRD Kabupaten Sukabumi Tetapkan Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Terpilih Hasil Pilkada 2024

6 Februari 2025 - 18:03 WIB

Asep Japar dan Andreas Resmi Menjadi Bupati dan Wakil Bupati Sukabumi Terpilih

6 Februari 2025 - 05:15 WIB

Mahkamah Konstitusi Tolak Gugatan Pilbup Sukabumi 2024

6 Februari 2025 - 05:06 WIB

KPU Sukabumi Bantah Tuduhan Penggelembungan Suara dalam Sidang Sengketa Pilkada di MK

28 Januari 2025 - 05:08 WIB

Dinas Pekerjaan Umum kabupaten sukabumi mengucapkan selamat memperingati Isro mi’raj nabi Muhammad Saw. 2025/1446 H.

27 Januari 2025 - 08:38 WIB

UPTD PU Ciemas Bersihkan Bahu Jalan Mareleng-Cikadal-Cibenda

24 Januari 2025 - 08:32 WIB

Trending di Daerah