Menu

Mode Gelap

News · 20 Nov 2022 06:22 WIB ·

Bimtek Pembiayaan Usaha Kelautan dan Perikanan, Dukung Pemulihan Ekonomi Daerah


 Bimtek Pembiayaan Usaha Kelautan dan Perikanan, Dukung Pemulihan Ekonomi Daerah Perbesar

catatanjabar.com – Dinas Perikanan Kabupaten Sukabumi bekerjasama dengan Direktorat Jenderal Penguatan Daya Saing produk KP Kementerian KKP menyelenggarakan bimbingan teknis akses pembiayaan usaha kelautan dan perikanan di kabupaten Sukabumi.
Kegiatan penting untuk pemberdayaan dan dukungan terhadap pengembangan usaha kelautan dan Perikanan itu dilaksanakan di Aula Mesjid Darul Matiin Cibadak, Sabtu (19/11/2022).
Dilansir dari laman sukabumikab.go.id, Bimtek bertujuan memberikan informasi akses permodalan yang diharapkan dapat meningkatkan produktivitas hasil perikanan yang berkualitas dan berdaya saing.
Kepala Dinas Perikanan Nunung Nurhayati menegaskan bahwa dukungan pembiayaan adalah kunci bagi usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) untuk bisa berkembang dan meningkat. Karenanya, Bimtek tersebut menjadi poin penting yang harus dilakukan agar pelaku usaha kelautan dan perikanan bisa mengakses pembiayaan.
Nunung berharap Bimtek menjadi langkah taktis untuk membangun ekosistem pembiayaan terpadu untuk pelaku usaha kelautan dan perikanan, lembaga keuangan serta mitra usaha sehingga menjadi katalisator pemulihan ekonomi khususnya di daerah.
Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 4 kali

Baca Lainnya

Jembatan Putus, Banjir Melanda Sukabumi: Pemerintah Pusat dan Daerah Bergerak Cepat

8 Maret 2025 - 08:20 WIB

DPRD Kabupaten Sukabumi Gelar Sertijab Bupati dan Wakil Bupati, Jamin Pembangunan Berkelanjutan

21 Februari 2025 - 07:34 WIB

Bupati Terpilih Asep Japar Komitmen Lanjutkan Pembangunan Sukabumi

17 Februari 2025 - 01:14 WIB

DPRD Kabupaten Sukabumi Tetapkan Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Terpilih Hasil Pilkada 2024

6 Februari 2025 - 18:03 WIB

Asep Japar dan Andreas Resmi Menjadi Bupati dan Wakil Bupati Sukabumi Terpilih

6 Februari 2025 - 05:15 WIB

Mahkamah Konstitusi Tolak Gugatan Pilbup Sukabumi 2024

6 Februari 2025 - 05:06 WIB

Trending di Budaya