Dinas PU Kabupaten Sukabumi Mengerahkan 30 Personil dalam Aksi Bersih Pesisir Pantai Loji
Palabuhanratu, catatanjabar.com, 6 Oktober 2023, Laporan:sbr/inf/DPU.
SUKABUMI -Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Sukabumi mengerahkan 30 personil untuk membersihkan atau clean up pesisir Pantai Loji, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi.
Diketahui, aksi clean up pesisir pantai yang berada di kawasan Desa Sangrawayang dan Desa Loji ini berlangsung selama 4 hari, dari tanggal 4 hingga 7 Oktober 2023.
“Hari ini kami dari Dinas PU kembali ikut serta dalam melakukan aksi bersih bersih di Pantai Loji. Kita dari UPTD 30 orang, yang tersebar di sepanjang pesisir pantai loji,” kata Edi Mulyadi, Kepala UPTD PU Wilayah IV Palabuhanratu, Jumat (6/10/2023).
Edi menuturkan, pihaknya juga mengerahkan satu alat berat untuk diperbantukan mengeruk sampah.
“Kita terus mengikuti sampai hari ini, muduh mudahan kita akan ikut terus sampai akhir. Berharap agar pantai ini bersih jangan sampai kayak gini lagi,” tandasnya.
Red/SNI