catatanjabar.com – WARUNGKIARA, Warga Desa Bantarkalong, Kecamatan Warungkiara, Kabupaten Sukabumi, kini memiliki akses jalan yang lebih baik. Hal ini berkat selesainya pembangunan Jembatan Cilalay, duplikasi dari Jembatan Lalay yang sebelumnya mengalami kerusakan. Peresmian jembatan tersebut dilakukan oleh Bupati Sukabumi, Marwan Hamami, pada Rabu (15/1/2025) malam.
Acara peresmian yang ditandai dengan pengguntingan pita oleh Bupati disaksikan oleh sejumlah pejabat penting, termasuk Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Sukabumi, Dede Rukaya; Dandim 0622 Kabupaten Sukabumi, Letkol Kav Andhi Ardana Valeriandra; anggota DPRD Kabupaten Sukabumi, Rika Yulistina; serta jajaran Forkopimda dan masyarakat setempat.
Jembatan Cilalay diharapkan dapat meningkatkan konektivitas dan aksesibilitas warga di wilayah tersebut, serta menunjang aktivitas ekonomi masyarakat. Pembangunan jembatan ini merupakan wujud komitmen pemerintah daerah dalam memperbaiki infrastruktur dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Red/SNI