catatanjabar.com – JABAR, Timnas Indonesia tengah bersiap menghadapi dua laga tandang yang sangat dinantikan para pecinta sepak bola tanah air, sekaligus menarik perhatian dunia. Keberhasilan Timnas Indonesia melangkah ke ronde 3 kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia telah menggema hingga ke mancanegara. Kini, hanya selangkah lagi Timnas Indonesia berpeluang menembus putaran final Piala Dunia 2026 jika mampu menempati posisi pertama atau runner-up grup C di ronde ke-3 ini.
Antusiasme dunia terhadap Timnas Indonesia semakin terasa dengan banyaknya stasiun televisi di luar negeri yang mengiklankan jadwal pertandingan Timnas Indonesia di ronde 3 kualifikasi Piala Dunia ini. Hal ini menunjukkan bahwa sepak bola Indonesia semakin diakui di kancah internasional.
Dua laga tandang yang akan dihadapi Timnas Indonesia di ronde 3 ini tentu akan menjadi tantangan berat. Namun, dengan semangat juang dan kerja keras yang tinggi, Timnas Indonesia diharapkan mampu meraih hasil maksimal dan membawa harum nama bangsa di pentas dunia.
Red/SNI
#timnasindonesia #jadwaltimnas #ronde3 #kualifikasipialadunia